Dizaman milenial seperti saat ini,
kebergunaan dan manfaat dari adanya perkembangan dunia digital tidak boleh
disia-siakan begitu saja.
Akan sangat merugikan jika anda tidak mau
membuka wawasan dan diri anda untuk berkenalan dengan Dunia digital yang ada
saat ini.
Apalagi jika anda adalah seorang pengusaha
yang ingin mendapat keuntungan melimpah dari bisnis. Maka satu langkah efektif
yang bisa anda coba adalah dengan memanfaatkan media digital layaknya Website.
Website sendiri merupakan salah satu media
digital paling populer di era milenial seperti saat ini, namun sayang banyak
orang yang seperti sengaja melalaikan Website ini.
Nah kebetulan sekali pada kesempatan kali
ini saya akan mencoba memberikan pemahaman kepada anda yang ingin mengenal
lebih jauh apa sih Website itu?
Mari kita simak pembahasan mengenai
pengetian, manfaat, jenis-jenis, serta langkah mudah membuat Website:
Pengertian Website
Agar kita bisa memahami maksud dari kata
Website, tentunya kita harus terlebih dahulu tahu pengertian dari pada Website
itu sendiri.
Nah pada umumnya pengertian Website itu
ialah sekumpulan data atau informasi yang termuat dalam sebuah halaman web,
dimana setiap halaman web saling berkaitan satu sama lain.
Dan semua halaman web yang berkaitan
tersebut dapat anda akses melalui halaman utama yang sering disebut sebagai
halaman depan atau home page.
Disamping itu, Website juga bisa diartikan
sebagai sebuah halaman yang menampilkan informasi atau sekumpulan topik
tertentu.
Walaupun pada kenyataannya Website ini
memiliki banyak makna tersendiri, namun pada intinya Website sendiri merupakan
sekumpulan hamalan yang memuat berbagai informasi/topik yang tersusun atas
berbagai unsur, seperti teks, gambar, animasi bergerak (gif), video dan unsur
pendukung lainnya.
Jenis Website
Adapun jenis-jenis Website yang ada saat
ini sudah sangat beragam, namun ada beberapa jenis Website yang paling
mendominasi saat ini, yaitu:
1. Personal Website
Personal Website atau Website pribadi
merupakan jenis halaman web yang kebanyakan berisikan sebuah informasi yang
bersifat pribadi. Dimana informasi yang didalamnya memuat
sebagian besar data-data terperinci mengenai sesorang. Bisa berisikan data
diri, biografi, riwayat hidup, aktifitas keseharian dan sebagainya. Karena Website ini bersifat
personal/pribadi, maka tidak semua orang bisa mengakses atau mendapat informasi
secara terbuka. Nah mungkin tanpa anda sadari anda juga
sudah pernah melihat Personal Website yang ada di internet. Dimana salah satu
ciri dari personal Website itu sendiri bisa dilihat melalui nama domain atau url
yang digunakan.
Contohnya : https://firman.web.id
2. Toko Online
Jenis Website lainnya yang paling banyak
digunakan saat ini adalah Website Toko Online. Dimana jenis Website satu ini
lebih memprioritaskan pemasaran suatu produk kepada khalayak umum. Tujuan dari Website Toko Online ini tidak
lain dan tidak bukan yaitu melakukan proses transaksi jual beli secara online. Website satu ini juga bisa dibedakan
menjadi dua kategori, yaitu Personal Toko Online dan Global Toko Online. Dimana Personal Toko Online pada umumnya
hanya dimiliki atau dikelola oleh satu orang atau satu team terbatas saja.
Sedangkan Global Toko Online sendiri merupakan kebalikan dari Personal Toko
Online. Dimana pemilik dan pengelola Website
tersebut bisa dibagi menjadi banyak tingkatan, dari mulai pencetus (Founder),
pengelola (CEO, CTO), pemilik modal, dan sebagainya.
3. Blog
Untuk jenis Website ini mungkin sudah
banyak yang mengetahuinya, sebab jenis Website ini bisa dikatakan yang paling
banyak diminati saat ini. Jenis Website berbasis blog ini biasanya
lebih cenderung berisi berbagai informasi, ide, ataupun pengalaman sang
penulis. Adapun kategori dari blog sendiri sangatah
banyak, topik pembahasan yang diusung satu blog dengan blog lainnya juga
berbeda-beda. Ada yang mengusung topik informasi umum, tutorial, pengalaman
pribadi, dan pendidikan.
4. Company Profile
Berbeda lagi dengan jenis Website yang
bernama Company Profile, dimana hampir keseluruhan informasi yang ada
didalamnya berisikan data-data atau info dari suatu perusahaan. Jadi apabila anda memiliki suatu
perusahaan, maka akan lebih baik lagi jika anda memperkenalkan perusahaan anda
tersebut melalui media digital seperti Website. Anda bisa memasukan informasi-informasi
umum yang ada pada perusahaan anda tersebut, jadi nantinya para client bisa
lebih percaya untuk bekerjasama dengan perusahaan anda. Selain dari 4 jenis Website diatas, juga
terdapat jenis-jenis Website lainnya, diantaranya:
- Web Portal
- Search Engine
- Forum
- Sosial Media
- Katalog
Manfaat Website
A. Media Informasi
Orang-orang akan mencari berbagai informasi berdasarkan masalah yang sedang mereka hadapi, dan jika suatu Website memiliki informasi yang sesuai dan dianggap telah memabantu menyelesaikan masalah seseorang, maka tentunya salah satu manfaat dari Website adalah mendapatkan informasi.
B. Arsip
"Tujuan awal Tim Berners-Lee membuat sebuah website adalah supaya lebih memudahkan para peneliti di tempatnya bekerja ketika akan bertukar atau melakukan perubahan informasi."
Maka tentunya kita bisa menyimpulkan bahwa data-data yang dimiliki seseorang bisa disimpan atau di arsipkan dalam bentuk Website.
Agar nantinya dimasa yang akan datang, kita bisa membuka kembali data-data atau informasi yang ada.
C. Media Iklan
Karena pada dasarnya Website menampilkan beragam informasi, maka bukan tidak mungkin akan ada ratusan ataupun ribuan orang yang setiap harinya membutuhkan informasi tersebut.
Nah untuk mensiasati kemajuan bisnis anda, maka anda bisa mengiklankan produk atau jasa yang anda miliki pada halaman Website.
Dengan begitu, setiap orang yang datang mencari informasi akan melihat iklan yang berisikan produk-produk anda.
Langkah Membuat Website
A. Memilih Platform
Platform inilah yang berperan penting dalam pembuatan Website, mulai dari membuat kerangka Website, mengisi postingan, maupun memodifikasinya.
Tapi disisi lain, anda juga bisa membuat Website tanpa perlu menggunakan Platform. Dalam artian yaitu anda membuat Website sendiri dari nol.
Namun sayang cara tersebut tidak saya rekomendasikan untuk anda yang masih pemula, sebab untuk membuat Website dari nol maka anda diharuskan mengerti dan mampu mengaplikasi berbagai jenis bahasa pemrograman.
Beberapa jenis bahasa pemrograman yang harus anda kuasai dalam pembuatan Website diantaranya:
- HTML
- CSS
- Javascript
- Java
- Python
- Php
- C#
- C
- Objective-C
- Swift
- Matlab
- Ruby
- Jquery
Nah dari pada anda pusing-pusing mempelajari semua bahasa pemrograman diatas, yang belum bisa menjamin anda akan berhasil membuat sebuah Website.
Maka alternatifnya adalah dengan menggunakan Platform pembuat Website yang sudah ada di internet.
Beberapa Platform atau yang biasa disebut CMS yang bisa anda gunakan dalam pembuatan Website yaitu:
- Wordpress
- Drupal
- Joomla
- Magento
- Blogger
- Shopify
- TYPO3
- Bitrix
- Prestashop
Dari sekian banyak platform yang ada, saya lebih merekomendasikan anda untuk menggunakan layanan yang bernama Wordpress.
Selain mudah digunakan, para pemula juga bisa membuat Website secara gratis melalui Platform ini, ya walaupun fitur yang tersedia terbatas.
B. Memilih Domain & Hosting
Nah untuk anda yang belum paham mengenai pengertian dari Domain dan Hosting, berikut adalah uraian singkatnya:
Domain adalah nama dari sebuah Website, misal : www.namawebsite.com. dari contoh tersebut, yang merupakan nama Domain adalah "namawebsite" dan juga ".com".
Untuk "namawebsite" bisa anda sesuaikan dengan keinginanan anda. Contohnya jika anda ingin membuat website Company Profile, maka anda bisa membuat nama Website yang sesuai dengan nama perusahaan anda.Misal nama perusahaannya adalah "INDOMARKET", maka anda bisa mengaplikasi nama tersebut sebagai nama Website anda, sehingga menjadi www.indomarket.com
Nah selain itu anda juga harus menentukan extensi dari Domain yang anda miliki, anda bisa memiliki membelinya diberbagai situs penyedia Domain, seperti www.niagahoster.co.id
Anda bisa membeli extensi Domain yang sesuai dengan nama Domain anda, atau sesuai selera anda. Extensi Domain sendiri ada banyak macamnya, seperti:
- .COM
- .NET
- .INFO
- .ME
- .TECH
- .XYZ
- .ONLINE
- .CLUB
- .STORE
- .SITE
- .SPACE
- .WEBSITE
- .CO.ID
- .OR.ID
- .TOP
- .WIN
- .ORG
- .ID
- .WEB.ID
Dan masih banyak lagi. Sedangkan pengertian dari Hosting sendiri ialah sebuah tempat khusus yang digunakan untuk menyimpan file atau data-data dari Website anda, yang nantinya bisa diakses oleh banyak orang.
Untuk membeli sebuah Hosting, anda bisa membelinya juga pada situs penyedia Hosting yang ada di www.niagahoster.co.id
C. Instalasi Dan Modifikasi Website
Jadi pada tahap ini anda hanya perlu menggabungkan atau menghubungkan beberapa komponen Website yang sudah anda miliki, yaitu menggabungkan Website dengan Domain serta Hosting.
Setelah itu Website anda siap digunakan, namun agar anda dan para pembaca bisa lebih menikmati fasilitas dan kenyamana dari Website anda, maka anda bisa melakukan modifikasi sederhana pada Website.
Kesimpulan
Dari paparan diatas, kita bisa menyimpulkan bahwa memiliki suatu Website baik untuk pribadi, perusahaan, ataupun bisnis tentunya memiliki pengaruh yang sangat signifikan.
3 komentar untuk Apa Yang Dimaksud Dengan Website? - Mr-Roz3R.
Perlihatkan Semua Komentar Tutup Semua Komentar
Saya punya blog yang isinya mirip dengan personal website... #eh
Balas HapusLucky Club Casino Site Review and Rating - LuckyClub
Balas HapusLucky Club is a relatively new casino site that has been around since 2010, but it is now part of the popular Casino Network. The site luckyclub has been